Layanan Prioritas

Standar Pelayanan

Bagi kelompok rentan yang berkunjung ke FKM UI yang memerlukan bantuan dalam hal layanan dapat menghubungi petugas pendamping kelompok rentan:

Imam Nyoto - 085714249062

Tempat Bermain Anak

Universitas Indonesia memiliki fasilitas penitipan dan kelompok bermain anak Bernama TPA (Taman Pengembangan Anak) Makara yang dapat dimanfaatkan oleh seluruh dosen dan staf dilingkungan UI maupun masyarakat umum.

Taman Pengembangan Anak Makara (TPAM) adalah Lembaga Pendidikan Anak Usia Dini yang merupakan bagian dari Divisi Intervensi LPT UI dan menjadi model tempat penitipan anak dan kelompok bermain yang sesuai dengan kaidah ilmu kesehatan dan psikologi untuk anak usia 2-5 tahun yang didirikan oleh Fakultas Psikologi pada tanggal 15 Februari 2008, bekerja sama dengan Fakultas Kedokteran, Fakultas Kedokteran Gigi, dan Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia.

Informasi terkait layanan TPA Makara lebih lanjut dapat diakses melaluiĀ https://www.lptui.co.id/layanan/taman-pengembangan-anak/

Fasilitas bagi Kelompok Rentan

FKM UI telah menyediakan sarana dan prasarana ramah kelompok rentan (penyandang disabilitas, lansia, dan ibu hamil/menyusui) yang terdiri dari 12 sarana dan prasarana sesuai Pedoman Menteri PANRB No. 7/2022 tentang Pelaksanaan Pemantauan dan Evaluasi Penyediaan Sarana dan Prasarana Ramah Kelompok Rentan.