Selasa, 22 Maret 2022, Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Indonesia (UI) menerima kunjungan dari Forum Quality, Health, Safety and Environment (QHSE) BUMN Konstruksi yang merupakan salah satu mitra kerja sama FKM UI dari bidang industri.
Pada pertemuan yang dilaksanakan secara hibrid tersebut, dari FKM UI hadir Dekan, Prof. dr. Mondastri Korib Sudaryo, M.S., D.Sc.; Wakil Dekan Bidang Pendidikan, Penelitian dan Kemahasiswaan, Dr. Ir. Asih Setiarini, M.Sc.; Sekretaris Fakultas, Nelasari, M.K.M.; Manajer Kerja sama, Hubungan Alumni dan Ventura, Indri Hapsari Susilowati, S.K.M, M.K.K.K., Ph.D.; Manajer Pendidikan, Dr. Zakianis, S.K.M., M.Kes., serta Tim Sub-Unit Kerja sama, Hubungan Alumni dan Ventura. Sementara yang hadir secara luring di Ruang Rapat PA 209 Gedung RIK UI, dari Forum QHSE BUMN Konstruksi adalah Andrik Abadi (FQHSE/PT Brantas), A. Zahron (FQHSE/ Hutama Karya), Achmad Afandi (FQHSE/ PT Adhi karya), Moh Rieki Rosady (FQHSE/ WIKA) dan Bimo Prasetyo (FQHSE/ WIKA). Diikuti dengan Bapak Subkhan, S.T., M.PSDA, IPM, Ketua Umum Forum QHSE BUMN Konstruksi Indonesia dan Direktur Waskita serta Agni Syah Sutoyo Putro, SM HSEGM PP yang turut hadir secara daring.
FKM UI sebelumnya telah memiliki perjanjian kerja sama dengan Forum QHSE BUMN Konstruksi Indonesia. Kunjungan kali ini dimaksudkan untuk melakukan perkenalan kembali dikarenakan periode kepemimpinan yang baru di FKM UI sejak Desember 2021 dan perubahan struktur pengurus di Forum QHSE Konstruksi sejak Maret 2022. Kunjungan ini menjadi penting karena masing-masing pihak perlu untuk lebih mengenal personel dari masing-masing struktur organisasi yang baru demi kerja sama yang lebih baik.
Beberapa hal yang dibahas pada pertemuan ini adalah rencana kegiatan-kegiatan mendatang untuk meningkatkan program kerja sama kedua belah pihak. Kegiatan-kegiatan yang dimaksud antara lain yaitu terkait dengan kampus merdeka, di mana sangat mungkin mahasiswa FKM UI belajar di lapangan selama 6 semester yang setara dengan 20 SKS serta pelaksanaan kegiatan pengabdian masyarakat di mana FKM UI bekerja sama dengan CSR dari Perusahaan BUMN Kontruksi untuk mendorong kemandirian di komunitas. Selain itu, dibahas pula rencana mewujudkan ruang kelas dan ruang rapat yang menerapkan smart technology sehingga siap untuk digunakan dalam kegiatan-kegiatan seperti seminar online, podcast, rapat dan perkuliahan secara hibrid.
Di luar rencana tersebut, beberapa kegiatan yang sudah dilakukan sebagai bentuk kerja sama dari kedua belah pihak antara lain seperti: penerimaan magang untuk mahasiswa FKM UI di industri yang tergabung dalam Forum QHSE BUMN Konstruksi, industri sebagai tempat penelitian skripsi dan tesis mahasiswa, menghadirkan narasumber dari Forum QHSE BUMN Konstruksi dalam beberapa seminar online FKM UI, dan anggota Forum QHSE BUMN Konstruksi yang menjadi mahasiswa FKM UI baik di jenjang pendidikan S-2 maupun S-3.
“Dunia industri merupakan mitra yang penting untuk FKM UI terutama untuk mahasiswa dan dosen. Dosen dapat melakukan penelitian di bidang industri dan bagi mahasiswa ini bisa menjadi lapangan praktikum serta belajar praktik-praktik kerja di bidang industri yang tidak didapatkan di kampus,” tutur Manajer Kerja sama, Hubungan Alumni dan Ventura FKM UI, Indri Hapsari Susilowati, S.K.M, M.K.K.K., Ph.D. (wrk)