Dekan FKM UI Sampaikan Peran Kesehatan Masyarakat dalam Global Health pada The 4th ICGH

Jum’at, 27 September 2019, bertempat di Balai Flores, Hotel Borobudur, Jakarta, diselenggarakan sesi plenary and panel discussion pada rangkaian The 4th International Conference on Global Health (ICGH).  Sesi ini diselenggarakan di hari kedua The 4th ICGH dengan tema “Toward Global Health 5.0”. Dekan FKM UI, dr. Agustin Kusumayati, M.Sc., Ph.D. sebagai representatif dari kesehatan masyarakat menjadi pembicara pada sesi kali ini.

Dokter Agustin menekankan bahwa kesehatan masyarakat sudah mengalami perkembangan secara ilmu pengetahuan dan akan terus berkembang. Public Health 4.0 menjadi topik utama yang dipaparkan oleh dr. Agustin dalam sesinya. Salah satu yang disampaikan adalah tentang Public Health Genomics yaitu penggunaan informasi genomik untuk menunjang kesehatan masyarakat. “Dengan penggunaan Public Health Genomics, upaya kesehatan preventif dapat dilakukan secara lebih spesifik dan efektif dan sangat mungkin untuk diaplikasikan di ranah kesehatan masyarakat”,  ujar dr. Agustin. Lebih jelas lagi, pulic health genomics dapat dimanfaatkan dengan melihat pengaruh dari genomik secara individu dan hubungannya dengan perilaku, diet dan lingkungan yang akan terlihat pada populasi kesehatan.

Dalam public health 4.0, kesehatan masyarakat dapat dilihat dari ruang lingkup yang lebih luas. Tidak hanya dari segi kesehatan tetapi dapat dilihat secara ekosistem global yang di dalamnya terdapat berbagai aspek yang dapat berkembang sesuai perkembangan zaman. Aspek-aspek tersebut diantaranya adalah ekonomi, masalah sosial, lingkungan, dan dari masyarakat itu sendiri. Kesehatan masyarakat berperan penting untuk melihat perspektif secara global yang nantinya akan berkolaborasi dengan disiplin ilmu kesehatan lain yang juga menjadi bagian dari global health.