Pada Senin, 27 Februari 2023, Universitas Indonesia (UI) termasuk di dalamnya Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) dan Fakultas Psikologi menyelenggarakan pertemuan kerja sama dengan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI). Kerja sama ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pembinaan olahraga Indonesia.
Rektor UI, Prof. Ari Kuncoro, S.E., M.A., Ph.D., dan Ketua Umum KONI Pusat, Letjen TNI Purn. Marciano Norman, menyebutkan dalam sambutannya bahwa olahraga memegang peranan penting dan strategis, khususnya pasca perang dunia kedua. Olahraga menurutnya menjadi simbol kekuatan suatu negara, di tambah menjadi representatif perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Salah satu yang disinggungnya adalah peran ilmu psikologi untuk meningkatkan pembangunan karakter dan menguatkan mental para atlet dan kesehatan masyarakat untuk meningkatkan kualitas para atlet dari segi gizi.
Kerja sama antara UI dan KONI diwujudkan dalam suatu nota kesepahaman yang ditandatangani Ketua Umum (Ketum) KONI Pusat Letjen TNI Purn Marciano Norman dan Rektor UI, Prof. Ari Kuncoro, S.E., M.A., Ph.D. KONI Pusat juga menandatangani kerja sama dengan FKM UI, dihadiri oleh Dekan, Prof. dr. Mondastri Korib Sudaryo, M.S., D.Sc., dan Fakultas Psikologi UI, Dr. Bagus Takwin, M.Hum., Psikolog.
Ruang lingkup kerja sama antara FKM UI dengan KONI antara lain adalah seputar gizi olahraga dan penerapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) dalam olahraga. Kerjasama ini menyangkut bidang pendidikan, pelatihan dan pendampingan dengan tujuan untuk meningkatkan performa dan prestasi olahraga di Indonesia.
Dukungan Sports Science dari perguruan tinggi melalui nota kesepahaman ini diharapkan dapat membantu KONI untuk mencapai target prestasi pada Olimpiade 2044. (wrk)