Denpasar, 12 Oktober 2025 – Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Indonesia (UI) memperluas jejaring akademik nasional melalui kegiatan Coaching Manuskrip Ilmiah, Seminar Kesehatan Masyarakat, dan Sosialisasi Program Pascasarjana di Universitas Warmadewa, Denpasar, Bali. Kunjungan yang berlangsung pada 10–12 Oktober 2025 ini dipimpin oleh Dekan FKM UI, Prof. dr. Mondastri K. Sudaryo, M.S., D.Sc., bersama Manajer Kerja Sama, Hubungan Alumni, dan Ventura, Prof. Indri Hapsari Susilowati, S.K.M., M.K.K.K., Ph.D., serta Ketua Departemen Administrasi dan Kebijakan Kesehatan, Prof. Dr. Ede Surya Darmawan, S.K.M., M.D.M.
Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya berkelanjutan FKM UI dalam memperkuat sinergi antarperguruan tinggi kesehatan di Indonesia, serta mendukung pengembangan kapasitas akademik dosen dan mahasiswa di bidang kesehatan masyarakat. Melalui berbagai sesi yang digelar, rombongan FKM UI berkesempatan untuk berdiskusi, berbagi praktik baik, dan memperkenalkan program magister dan doktoral FKM UI kepada sivitas akademika Universitas Warmadewa dan mitra di Bali.
Selama tiga hari pelaksanaan, berbagai agenda strategis terselenggara dengan baik. Kegiatan diawali dengan ramah tamah bersama alumni dan mahasiswa residensi RSUP Prof. Ngoerah pada Jumat, 10 Oktober 2025. Pada hari kedua, Sabtu (11/10), Prof. Indri Hapsari memberikan coaching manuskrip ilmiah kepada dosen dan mahasiswa Universitas Warmadewa sebagai bagian dari upaya peningkatan kapasitas publikasi ilmiah di lingkungan perguruan tinggi kesehatan. Kegiatan dilanjutkan dengan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara FKM UI dan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) Universitas Warmadewa, serta campus tour untuk meninjau fasilitas akademik.
Puncak kegiatan berlangsung pada Minggu (12/10) melalui penyelenggaraan seminar kesehatan bertajuk “Transformasi Sistem Kesehatan Nasional dan Implikasinya terhadap Rumah Sakit”. Seminar ini menjadi wadah pertukaran gagasan antara akademisi dan praktisi dalam merespon dinamika kebijakan kesehatan nasional. Dalam sesi yang sama, FKM UI juga melaksanakan sosialisasi program Pascasarjana—S2 dan S3—dengan memperkenalkan keunggulan akademik, kurikulum riset, serta peluang kolaborasi penelitian lintas universitas.
Kegiatan ini mencerminkan komitmen FKM UI untuk memperluas kolaborasi akademik dan memperkuat kontribusi universitas dalam pembangunan sistem kesehatan nasional.
Kegiatan seperti ini juga tidak hanya menjadi ajang berbagi ilmu, tetapi juga membangun jembatan kerja sama antarinstitusi untuk memperkuat kapasitas pendidikan dan riset di bidang kesehatan masyarakat.
Rangkaian kegiatan ditutup dengan sesi ramah tamah antara tim FKM UI dan FKIK Universitas Warmadewa sebagai bentuk apresiasi atas kerja sama yang telah terjalin. Kegiatan ini diharapkan menjadi awal dari kolaborasi riset, pertukaran akademik, dan pengembangan program bersama di masa mendatang.
Melalui kunjungan ini, FKM UI menegaskan perannya sebagai institusi pendidikan tinggi kesehatan masyarakat yang aktif menjalin kemitraan strategis dengan berbagai pihak untuk memperkuat mutu tridarma perguruan tinggi serta mendukung transformasi sistem kesehatan nasional yang berkelanjutan. (wrk)