FKM UI tengah berproses pada seleksi pembangunan Zona Integritas oleh KemenPAN-RB. Zona Integritas adalah predikat yang diberikan kepada badan publik yang pemimpin dan jajarannya memiliki komitmen untuk mewujudkan Wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani melalui reformasi birokrasi, khususnya dalam pencegahan korupsi dan pelayanan publik berkualitas. Pelayanan publik yang berkualitas adalah pelayanan publik yang memiliki ciri pelayanan yang cepat, tepat, murah, aman, dan mudah dijangkau.
FKM UI yang sejak 15 Juni 2020 dicanangkan oleh Universitas Indonesia menjadi fakultas percontohan dalam pembangunan Zona Integritas terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan menuju pelayanan yang melebihi harapan stakeholder. Salah satu upaya mewujudkan pelayanan prima adalah kreasi motto layanan #fkmuiSEHAT yang diluncurkan dan diinternalisasikan dalam pelatihan pelayanan prima 26 dan 27 Agustus 2021 kepada seluruh tenaga kependidikan FKM UI.
Motto #fkmuiSEHAT adalah tekad FKM UI untuk memberikan dasar pelayanan yang SEHAT, akronim dari S: Santun melayani sepenuh hati, E: Efektif, efisien dan transparan, H: Humanis, mematuhi prinsip kesetaraan dan keadilan, A: Aktif melayani dan memberikan solusi, T: Tanggap merespon keluhan.
Peluncuruan motto layanan FKM UI diresmikan oleh Wakil Dekan Bidang Sumber Daya, Ventura dan Administrasi Umum, Prof. dr. Asri C. Adisasmita, MPH, M.Phil., Ph.D. Pada peluncuran ini, Prof. Asri menguraikan latar belakang dan perjalanan terbentuknya motto layanan yang tentu saja mengacu pada peta proses bisnis fakultas, memerhatikan kebutuhan dan hak stakeholder, penerapan strategi pelayanan dan internalisasi motto layanan kepada pemberi layanan.
Motto ini diharapkan dapat terinternalisasi menjadi sebuah nilai-nilai yang melekat dalam diri setiap pemberi layanan di lingkungan FKM UI sehingga terwujud pelayanan prima. (ScH)