Departemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Indonesia (UI) kembali mengadakan workshop pada 24-25 April 2024. Tema yang diusung adalah Writing Scientific Research Articles and Preparing Collaborative Research Grant Applications dengan menghadirkan Professor Dino Pisaniello sebagai pembicara. Workshop yang dilakukan secara bauran di Ruang A101, Gedung A FKM UI ini diikuti oleh mahasiswa dan dosen FKM UI serta para inbound student.
Adjunct Professor in Occupational and Environmental Hygiene University of Adelaide, Professor Dino Pisaniello, menyampaikan materinya di dalam dua modul yang berbeda. Writing Scientific Research Articles, disampaikan pada 24 April 2024 yang bertujuan untuk memberikan wawasan terkait penulisan artikel jurnal yang diulas oleh rekan sejawat dan mempersiapkan aplikasi dana hibah penelitian kolaboratif. Adapun salah satu hasil yang diharapkan adalah dapat memberikan kemampuan dalam mendeskripsikan manfaat dari publikasi formal bagi individu dan organisasi peneliti serta adanya maksimalisasi dampak dari temuan penelitian yang dilakukan.
Professor Dino menjelaskan bahwa penelitian merupakan hal yang memiliki nilai sehingga bermanfaat untuk dilakukan. “Segala pengetahuan baru didapatkan melalui penelitian. Penelitian formal yang menghasilkan pengetahuan baru dapat membantu kita untuk memahami lebih banyak isu atau masalah,” tutur Prof. Dino.
“Segala isu atau masalah diupayakan penyelesaiannya melalui berbagai solusi, kemudian dievaluasi keberhasilannya, hingga akhirnya mampu menawarkan sebuah rekomendasi yang kuat. Ada begitu banyak isu dalam kesehatan masyarakat dan kesehatan kerja yang mempengaruhi banyak orang. Kesehatan masyarakat adalah tentang bagaimana memberikan intervensi atas berbagai isu yang ada berbasis bukti dan bersifat partisipatif,” terangnya.
Lebih lanjut, Professor Dino menjelaskan modulnya yang kedua dengan judul Preparing Collaborative Research Grant Applications pada 25 April 2024. Preparing Collaborative Research Grant Applications bertujuan untuk memberikan persiapan pengaplikasian dana hibah pada penelitian kolaboratif.
Pada workshop ini, hadir pula Mila Tejamaya, S.Si., MOHS., Ph.D., selaku Ketua Program Studi Sarjana Keselamatan dan Kesehatan Kerja yang menyampaikan dana hibah yang tersedia di UI sehingga para mahasiswa dapat mengajukannya untuk penelitian yang dilakukan. “Terdapat dua tipe dana hibah yang diberikan oleh UI, yakni internal yang meliputi Hibah Publikasi Terindeks Internasional (PUTI), Hibah Program Pendanaan Inovasi (PPI) UI, Hibah Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM) UI, dan Hibah UI Incubate (Start-Up). Adapun untuk eksternal meliputi Hibah Penelitian Kemendikbudristek, Hibah Program Pengabdian kepada Masyarakat Kemendikbudristek, serta lainnya yang biasanya berasal dari lembaga atau institusi internasional,” tutur Mila Tejamaya.
Melalui pelaksanaan workshop dan sosialisasi dana hibah yang tersedia di UI, diharapkan semakin banyak karya publikasi ilmiah yang dihasilkan baik oleh mahasiswa maupun dosen terutama dari lingkungan FKM UI. (ITM)