FKM UI Umumkan Pemenang Lomba Karya Lagu Mars dan Hymne FKM UI

Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia (FKM UI) menyelenggarakan Lomba Pembuatan Lagu Mars dan Hymne FKM UI yang memberi kesempatan kepada Sivitas Akademika UI, Alumni serta Warga Negara Indonesia untuk berkontribusi dalam menciptakan lagu Mars dan Hymne FKM UI. Lomba Lagu Mars dan Hymne FKM UI telah sampai pada tahap akhir. Pada Hari Rabu, 25 Agustus 2021 diselenggarakan Pengumuman Pemenang Lomba Mars dan Hymne FKM UI melalui platform online zoom yang dihadiri oleh Dekan, para Wakil Dekan, dewan juri serta sivitas akademika FKM UI.

Pertama, disampaikan laporan oleh Ketua Panitia Lomba sekaligus Ketua Departemen K3 FKM UI, Indri Hapsari Susilowati, SKM, MKKK, Ph.D. Dalam laporannya, disampaikan terkait tujuan, kriteria dan ketentuan lagu, karya peserta dimana diperoleh 30 karya Hymne FKM UI dan 27 karya MARS FKM UI.

Ketentuan lagu Mars dan Hymne FKM UI yaitu bertemakan semangat FKM UI berintegritas dengan internalisasi motto UI: veritas (Kebenaran), probitas (Kejujuran), dan yustisia (Keadilan), lagu menggambarkan motto FKM UI: Building Healthy Life for Brighter Future, menggambarkan visi FKM UI, yaitu mendukung pencapaian Visi UI dengan menjadikan FKM UI pusat pengembangan ilmu, teknologi, dan pendidikan kesehatan masyarakat yang berperan aktif dalam pengembangan profesi kesehatan masyarakat dan gerak pembangunan kesehatan di Indonesia dan Asia serta lagu menggambarkan 9 nilai UI, yaitu kejujuran, keadilan, keterpercayaan, kemartabatan, tanggung jawab, kebersamaan, keterbukaan, kebebasan akademik, dan kepatuhan pada peraturan.

“Tujuan kegiatan ini yaitu didapatkannya lagu Mars dan Hymne FKM UI Tahun 2021, sebagai wadah sivitas akademika UI dan masyarakat secara umum untuk menyalurkan kemampuan seni musik dalam pembuatan Lagu Mars dan Hymne FKM UI. Selain itu, sebagai upaya meningkatkan semangat, kebanggaan, dan kecintaan akan FKM UI dan mendukung serta memberi semangat kepada FKM UI untuk menuju zona pembangunan integritas menjadi Wilayah Bebas Dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Mandiri (WBBM),” tutur Indri.

Selanjutnya, Pj. Dekan FKM UI, Prof. Dr. dr. Sabarinah, M. Sc. menyampaikan sambutan sekaligus mengucapkan terimakasih kepada tim juri, pendukung pelaksanaan lomba, panitia lomba serta peserta lomba yang sudah ikut berpartisipasi dalam lomba ini. Pj. Dekan FKM UI juga menyampaikan rasa bangganya karena Lomba Mars dan Hymne FKM UI mendapatkan sambutan yang luar biasa dari para komposer dan pencipta karya lagu.

Rangkaian kegiatan lomba dimulai pada bulan April hingga Agustus, mulai dari pembentukan panitia, sosialisasi lomba dan penerimaan lagu, seleksi lagu oleh juri dan penetapan pemenang hingga pada pengumuman pemenang lomba. Lomba Lagu Mars dan Hymne FKM UI ini memiliki 7 dewan juri yang berasal dari musisi dan komposer terkenal di Indonesia serta Guru Besar FKM UI dan FH UI yaitu Prof. Dr. Agus Sardjono, S.H., M.H.; Aning Katamsi; Dwiki Dharmawan Sastrawidjaja; Dr. Ir. Asih Setiarini, M.Sc.; Prof. Dr. dr. Sudarto Ronoatmodjo, S.K.M., M.Sc.; Dr. Dra. Dumilah Ayuningtyas, M.A.R.S, dan Prof. Dr. dr. Sudijanto Kamso, SKM.

Adapun pemenang Lomba Karya Lagu Mars FKM UI adalah Drs. Murianto Babay, M.M. dan pemenang Lomba Karya Lagu Hymne FKM UI adalah Langen Paran Dumadi, S.Pd. Sebagai bentuk apresiasi kepada kedua pemenang diberikan hadiah berupa sertifikat dan trophy dari Dekan FKM UI beserta uang jutaan rupiah.(YOL)