Pada Kamis, 27 Juli 2023, Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Indonesia (UI) menyelenggarakan Scientific Writing Workshop. Menghadirkan narasumber asing dari Lincoln University College Malaysia, Sandeep Poddar, Ph.D., Scientific Writing Workshop ini diikuti oleh lebih dari 50 mahasiswa S1 dan S2 Kesehatan Lingkungan dan dosen FKM UI.
Melalui kegiatan yang dilaksanakan di Ruang Promosi Doktor FKM UI ini, Dr. Sandeep Poddar membahas bagaimana cara menulis artikel jurnal yang baik dan diminati oleh jurnal maupun pembaca. Ia juga memberikan kiat-kiat agar artikel yang ditulis dapat dipublikasikan oleh jurnal terakreditasi dan memberikan overview cara kerja jurnal internasional terindeks Scopus. Mahasiswa juga berkesempatan untuk memberikan hasil paper mereka dan mendapatkan ulasan langsung dari narasumber agar paper tersebut dapat diterbitkan ke jurnal internasional.
Doktor Sandeep Poddar merupakan Deputy Vice Chancellor (Research & Innovation) di Lincoln University College Malaysia. Doktor Sandeep Poddar telah mempublikasikan lebih dari 100 artikel jurnal yang memiliki lebih dari 25.000 pembaca dan disitasi hampir 400 kali.
Kegiatan scientific writing workshop ini merupakan salah satu inovasi yang dilakukan FKM dalam mempersiapkan diri menuju Zona Integritas Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani. “Writing coaching clinic merupakan layanan tidak berbayar berupa pelatihan dan pendampingan penulisan publikasi ilmiah dalam jurnal internasional yang diberikan secara berkala setiap semester, bagi mahasiswa dan dosen. Manfaat dari kegiatan ini adalah untuk mendampingi dan melatih peneliti baik dosen maupun mahasiswa dalam penulisan publikasi ilmiah untuk dipublikasikan dalam jurnal internasional,” terang Dr. Milla Herdayati, S.K.M., M.Si., Wakil Dekan Bidang Sumber Daya, Ventura dan Administrasi Umum. (wrk)