Pada edisi buletin FKM yang lalu, kami telah berbagi informasi mengenai workshop Rapid Review sebagai upaya mempercepat research into action, yang dilaksanakan pada 2-6 April 2018 di Kampus FKM UI Depok. Workshop tersebut merupakan kerjasama antara FKM UI dengan Proyek Health Evaluation and Applied Research Development (HEARD) dari USAID. Workshop tersebut difasilitasi oleh Tim HEARD di FKM UI, yang diketuai oleh dr. Asri C. Adisasmita, MPH, Ph.D dan pustakawan UI. Workshop tersebut dimaksudkan untuk meningkatkan kapasitas akademisi, peneliti, dan pembuat kebijakan dalam melakukan evidence synthesis. Metode Rapid Review, yang merupakan penyederhanaan dari Systematic Review, ditujukan untuk merespon kebutuhan akan adanya bukti yang kredibel namun cepat diperoleh, terutama bagi pembuat kebijakan. Diharapkan, bukti tersebut dapat dengan cepat diterjemahkan kedalam perbaikan program/kebijakan. Proses yang cepat diperlukan, salah satunya adalah agar rekomendasi yang diperoleh dari Rapid Review dapat diusulkan mengikuti periode penganggaran.
Dua puluh peserta yang mengikuti workshop tersebut dibagi ke dalam lima kelompok. Pada akhir workshop, setiap kelompok menghasilkan protokol Rapid Review yang topiknya disepakati oleh kelompok tersebut. Rapid Review yang dilakukan fokus pada Implementation Research questions, yang bertujuan menjawab tantangan-tantangan dalam mengimplementasikan hasil penelitian atau program. Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan pelaksanaan Rapid Review yang difasilitasi oleh Tim HEARD. Target akhir kegiatan ini adalah dihasilkannya manuskrip hasil review yang ditujukan untuk publikasi.
Untuk memfasilitasi proses review, dilakukan lima sesi workshop lanjutan. Workshop lanjutan pertama dilakukan pada 30 Juni 2018, yang bertujuan memfinalisasi pertanyaan penelitian. Pada workshop kedua dan ketiga (25 dan 26 September 2018), peserta melakukan pencarian literatur, yang dipandu oleh pustakawan, dan seleksi studi yang eligible. Proses Rapid Review selanjutnya adalah ekstraksi data dan analisis, serta evidence synthesis yang difasilitasi melalui workshop selama dua hari (16-17 Oktober 2018). Pelaksanaan kegiatan Rapid Review sejak formulasi pertanyaan penelitian hingga evidence synthesis berlangsung selama 10 minggu. Saat ini, peserta sedang menyelesaikan penulisan hasil review. Diharapkan, manuskrip dapat diselesaikan dalam dua bulan kedepan.
Keseluruhan proses ini, selain dapat mengenalkan Rapid Review dan Implementation Research yang merupakan konsep yang masih relatif baru, juga membuktikan bahwa feasible melakukan Rapid Review dalam waktu yang relatif singkat dibandingkan Systematic Review, namun dengan tetap mengikuti metodologi review yang robust.