Kamis, 15 Agustus 2019, Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia (FKM UI) menerima kunjungan studi banding dari Program Studi Gizi Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin. Kunjungan studi banding yang berlangsung di Ruang Rapat B206 ini dihadiri oleh Dr. Ir. Diah Mulyawati Utari, M.Kes dan Wahyu Kurnia Yusrin Putra, SKM, MKM dari Departemen Gizi FKM UI serta Dr. dr. Citrakesumasari, M.Kes, SpGK (Ketua Prodi Studi Gizi FKM Universitas Hasanuddin) bersama 5 (lima) orang perwakilan dari Prodi Gizi FKM Universitas Hasanuddin.
Pada studi banding ini, narasumber dari Departemen Gizi FKM UI berbagi pengalaman terkait dengan proses akreditasi dari ASEAN University Network – Quality Assurance (AUN-QA) yang telah dijalani pada awal tahun 2019 lalu. Hal ini sejalan dengan tujuan dari studi banding yang dilaksanakan yaitu benchmarking pada program studi gizi yang telah mendapatkan akreditasi dari AUN-QA demi mempersiapkan Prodi Studi Gizi FKM Universitas Hasanuddin yang akan menghadapi akreditasi tersebut. Selain ke FKM UI, benchmarking juga dilaksanakan ke Program Studi Fakultas Ekologi Manusia IPB.
Pada 28-30 Januari 2019, Program Studi S1 Gizi Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia (FKM UI) telah menjalani proses akreditasi dari ASEAN University Network – Quality Assurance (AUN-QA) dan mendapatkan hasil Better Than Adequate.