Sabtu, 28 September 2019, bertempat di Balai Sidang Universitas Indonesia, diselenggarakan Seminar K3 Nasional OHS Expo 11 oleh Himpunan Mahasiswa K3, OHSC FKM UI. Seminar kali ini diikuti oleh kurang lebih 200 peserta dari berbagai profesi. Tema kegiatan ini adalah “Implementasi Sistem Manajemen K3 (SMK3) dalam Revolusi Industri 4.0 di Berbagai Sektor.”
Kementerian Kesehatan diwakili oleh Direktur Kesehatan Kerja dan Olahraga, drg. Kartini Rustandi, M.Kes, menyampaikan materi pada sesi keynote speech dengan topik “Implementasi Upaya Kesehatan Kerja di Berbagai Sektor Guna Meningkatkan Produktivitas Pekerja dalam Menghadapi Revolusi Industri 4.0” untuk para peserta seminar. “Upaya kesehatan kerja harus berjalan di berbagai sektor di semua industri yang nantinya akan berimbas pada keunggulan sumber daya pekerja di Indonesia untuk menghadapi revolusi indsutri 4.0 ke depannya”, ujar drg. Kartini.
Seminar kemudian dilanjutkan ke sesi pertama dengan topik “Implementasi Sistem Manajemen K3 dalam Revolusi Industri 4.0 pada Industri Berisiko Tinggi”. Sesi kali ini diisi oleh pembicara dari berbagai sektor yang sudah berpengalaman di bidangnya masing-masing, diantaranya Ir. Yose Amrizal, dan Ir. Benjamin Argubie, M. Eng dari representatif industri berisiko tinggi serta Dr. dr. Zulkifli Djunaidi M.App.Sc selaku Ketua Program studi K3 FKM UI. Pada sesi ini dijelaskan bagaimana implementasi SMK3 sudah berjalan di industri berisiko tinggi di Indonesia dan bagaimana proses berkembangnya SMK3 di masa mendatang agar lebih siap menghadapi era revolusi industri 4.0.
Sesi selanjutnya dilanjutkan dengan topik “Implementasi Sistem Manajemen K3 dalam Revolusi Industri 4.0 pada Industri Berisiko Menengah dan Rendah”. Sedikit berbeda dengan sesi sebelumnya, sesi kali ini membahas SMK3 dengan perspektif industri berisiko menengah dan rendah yang diisi oleh pembicara dari lintas sektor. Prof. dra. Fatma Lestari, M.Si., Ph.D., Kepala UPT K3L UI, Harmadi, SE, dan Agung Surya Irawan SKM, MKKK, representatif dari industri konstruksi dan food and beverage menyampaikan pemaparan materi di masing-masing sektor.
Seminar K3 Nasional ini diharapkan bisa memberikan pengetahuan untuk semua peserta terhadap implementasi SMK3 di berbagai industri serta mendorong seluruh industri di Indonesia untuk meningkatkan upaya implementasi K3.