Tampilkan Berbagai Hasil Riset dan Pengmas, FKM UI Berpartisipasi dalam Festival Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat UI 2024

Pada 2 – 4 Oktober 2024, Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Indonesia (UI) turut berpartisipasi dalam Festival Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat UI 2024. Mengangkat tema “Sosia Saintika: Kelindan Asa dalam Karya Anak Bangsa”, festival ini menjadi bentuk sosialisasi terhadap program-program Pengabdian dan Pem­berdayaan Masyarakat yang sudah dilak­sanakan. Selain itu, program rutin tahunan ini juga ditujukan untuk menjaring kerja sama lintas sektoral dalam rangka menjalankan dan mengim­plementasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

FKM UI mewujudkan partisipasinya dengan membuka booth interaktif yang menampilkan berbagai hasil riset dan pengabdian masyarakat. Hasil riset dan pengmas ini berasal dari kluster-kluster penelitian yang berada di bawah naungan Lembaga Pelayanan dan Pengabdian Kesehatan Masyarakat (LPPKM) FKM UI. Beberapa hasil riset dan pengmas yang ditampilkan FKM UI dalam bentuk poster diantaranya Pengmas Penguatan Desa Sehat Tangguh Bencana, Pelatihan Kampung Nelayan, Pembinaan Sumber Air Bersih di Pos UKK Sentra Kuliner, Tanggap Darurat bagi Siswa SMA, Ecocraft Ecoenzym, Penguatan Duta K3 untuk Membangun Budaya Selamat dan Sehat, serta Upaya Percepatan Penurunan Stunting.

Selain menampilkan berbagai hasil riset dan pengmasnya, dosen-dosen FKM UI pun turut ambil bagian menjadi narasumber talkshow yang diselenggarakan paralel dalam festival ini. Mereka adalah Prof. Fatma Lestari, S.Si., M.Si., Ph.D., yang menjadi narasumber talkshow bertema Desa Sehat, Desa Kuat: Langkah Menuju Kesejahteraan Bersama; Dr. Rico Kurniawan, S.K.M., M.K.M., yang menjadi narasumber talkshow bertema Menyongsong Era Baru: Health Tech sebagai Pilar Kesehatan Modern; Abdul Kadir, S.K.M., M.Sc., yang menjadi narasumber talkshow bertema Membangun Desa Sehat: Bersama Wujudkan Hidup Lebih Baik; Nurul Dina Rahmawati, S.Gz., M.Sc., yang menjadi narasumber talkshow bertema UI dalam Aksi: Langkah Strategis Melawan Stunting; serta Dr. Budi Hartono, S.Si., M.K.M. yang berperan menjadi moderator dalam beberapa sesi talkshow.

Pada akhir perhelatan festival ini, lima dosen FKM UI mendapatkan penghargaan pengmas sebagai Pengabdi Terbaik pada Rumpun Ilmu Kesehatan di FKM. Para dosen tersebut adalah Abdul Kadir, S.K.M., M.Sc.; Dr. Asih Setiarini, M.Sc.; Dr. Ir. Diah Mulyawati Utari, M.Kes.; Prof. Doni Hikmat Ramdhan, S.K.M., M.K.K.K., Ph.D.; serta Prof. Fatma Lestari, S.Si., M.Si., Ph.D.

Selain pameran inovasi dan produk pengmas serta talkshow, festival ini juga menyediakan Pemeriksaan Kesehatan Dasar dan Konsultasi Gigi dan Mulut, Bazar UMKM, Lomba, Workshop, serta Pertunjukan Seni.