Ujian Tertulis Berbasis Komputer (UTBK) – Seleksi Nasional Berbasarkan Tes (SNBT) Gelombang kedua kembali berlangsung sejak tanggal 22-28 Mei 2023. Laboratorium Komputer FKM UI kembali mendapatkan kepercayaan menjadi salah satu lokasi penyelenggaraan UTBK -SNBT tahun 2023. Ujian berlangsung selama 7 hari dengan pembagian dalam 2 sesi setiap harinya.
Sejumlah 1.134 peserta menjalani ujian pada gelombang ke 2 ini. Peserta menempati 3 lokasi yaitu Laboratorium komputer A1, A2 dan Lab A3 di Gedung A lantai 3 Kampus FKM UI Depok. Pelaksanaan ujian melibatkan 13 orang pengawas ujian yang memastikan kelengkapan berkas perserta dan melakukan screening berlapis untuk menghindari terjadinya praktik joki.
Ujian berlangsung tertib tanpa ada gangguan dan kendala yang menghambat. Kondisi ini diperkuat dengan pernyataan Penanggung Jawab Lokasi yang juga Koordinator Unit Teknologi Informasi FKM UI, Eddy Afriansyah, M.Si. “Pelaksanaan UTBK dari gelombang 1 dan 2 berjalan dengan lancar berkat dukungan seluruh tim yang terlibat mulai dari staf tendik yang bertugas sebagai pengawas, teknisi listrik, K3L, IT dan staf pengamaan yang bersinergi dengan sangat baik,” tutur Eddy Afriansyah.